Header Ads

Cara Menghapus Backlink dari Situs Yang dilarang Google

Cara Menghapus Backlink dari Situs Yang dilarang Google

Sebagai blogger tentu kita harus tetap mempertahankan posisi blog kita selalu berada dihalaman depan search engine, terutama google. Namun kadang ada beberapa masalah dan kendala yang harus kita hadapi, dimana web/blog kita sudah berposisi bagus tiba-tiba posisinya anjlok entah dihalaman berapa. Kitapun jadi panik dan bertanya " Ada apa?, kenapa blog saya tiba-tiba hilang dihalaman satu bahkan sama sekali tidak terdeteksi oleh google search.

Ada beberapa hal yang akan membuat blog kita hilang dari Serp google antara lain :
Blog spam
Blog yang terdeteksi mengandung malware
Blog yang memiliki doorway page
Blog Dengan Konten Copas
Blog Yang Memiliki Link Afiliasi
Blog memiliki text/link tersembunyi atau menggunakan text/link dengan font yang kecil
Blog Menggunakan Cloaking
Blog Menggunakan Auto Trafik
Backlink yang tidak relevan

Setelah Anda membaca penyebab hilangnya blog Anda diatas, namun tidak satupun yang pernah Anda lakukan maka solusi terakhir yakni Cek Backlink yang mengarah ke Blog Anda, Apakah ada backlink berbahaya terutama dari web/blog judi,miras,senjata api,atau porno?

Mungkin Anda akan bilang, " saya tidak pernah sama sekali memberikan backlink blog saya dengan backlink terlarang "
Tapi kenapa ya setelah di cek pada google webmaster backlink dari situs judi kok Ada?

Jawabannya yakni, yang melakukan hal ini yaitu oknum  yang tidak suka pada blog Anda, kenapa meraka mau membuang waktu melakukannya?, lagi-lagi jawabannya adalah persaingan, karena dunia online sama saja dengan dunia offline dimana ada oknum-oknum tertentu yang tidak suka dengan kemajuan web/blog Anda yang tentunya merupakan pesaing blog mereka.

Jadi kami sarankan selalu cek backlink blog Anda setiap bulan pada google webmaster lalu segera hapus backlink-backlink yang mencurigakan. Baiklah berikut caranya :

# Pertama
Silahkan Anda menuju Google webmaster tool lalu klik dan klik untuk melihat backlink yang menuju blog/web Anda

# Kedua
Silahkan Copy dan paste web/blog yang mencurigakan pada notepad

# Ketiga
sekarang silahkan menuju : https://www.google.com/webmasters/tools/disavow-links-main
Lalu pilih web/blog Anda yang ingin dihapus backlinknya dan klik Menolak tautan


Sekarang silahkan klik Menyangkal tautan


Selanjutnya klik pilih file, silahkan pilih file yang Anda simpan pada notepad tadi dan klik kirim

Semoga bermanfaat, jika ada yang kurang jelas, silahkan tuangkan pada kotak komentar

No comments

Powered by Blogger.