Header Ads

Siapakah Sosok Duke Kahanamoku dalam Google Doodle Hari Ini ?


Anda pasti penasaran dengan tampilan pencarian google hari ini. Ya, google doodle hari ini merayakan hari kelahiran Duke Kahanamoku, lalu siapakah dia Duke Kahanamoku ?


Duke Paoa Kahinu Mokoe Hulikohola Kahanamoku atau lebih dikenal dengan nama Duke Kahanamoku / “Kahuna Besar” adalah seorang legenda surfing yang berasal dari Amerika. Duke Kahanamoku berasal dari Hawaii yang pindah ke Amerika Serikat.

Duke lahir pada tanggal 24 Agustus 1890 kemudian meninggal pada tanggal 22 Januari 1968 pada umur 77 tahun. Banyak prestasi yang ditorehkan oleh Duke, diantaranya pernah menjadi bintang film di Amerika Serikat, dirinya juga pernah mendapatkan medali emas Olimpiade sebanyak 5 kali untuk wakil Amerika Serikat dalam cabang olahraga renang.

Dibesarkan di pantai hawai membuat dirinya belajar banyak berenang dan akhirnya berprestasi dalam perlombaan berenang. Selain itu dirinya juga ahli dalam papan surfing bahkan disebut sebut sebagai penemu papan surfing, pernah membuat papan surfing terpanjang dan berdiri terlama di atas papan surfing.

Selain prestasi diatas, dirinya juga pernah menjadi super hero pada tahun 1925. Duke Kahanamoku pernah menyelamatkan para nelayan yang kapalnya tenggelam pada saat dirinya asyik berselancar. Setidaknya dirinya bisa menyelamatkan beberapa dari nelayan yang tenggelam.


Dilihat dari banyaknya prestasi Duke akan dunia surfing, sudah sepantasnya jika Google Doodle merayakan hari kelahirannya.

No comments

Powered by Blogger.