Header Ads

Pantangan Makanan Untuk Penderita Tumor Jinak Payudara

Pantangan Makanan Untuk Penderita Tumor Jinak Payudara


Pantangan Makanan Untuk Penderita Tumor Jinak Payudara,- Tumor jinak payudara adalah pertumbuhan jaringan abnormal yang terjadi pada payudara. Tumor jinak payudara terkadang tidak terlalu berbahaya, tetapi bila tidak segera diatasi di khawatirkan akan berubah menjadi ganas tumor ganas dan berpotensi menjadi kanker payudara. Dan terkadang dalam pengobatan tersebut ada beberapa pantangan maknanan untuk penderita tumor jinak payudara yang di antaranya :

Buah kelengkeng, nangka, sirsak dan durian 
Tidak semua buah berguna untuk kesehatan kita, tetapi ada beberapa buah yang kurang baik di konsumsi terutama untuk penderita penyakit tumor jinak payudara, yaitu durian, nangka, sirsak dan kelengkeng. Dimana buah tersebut banyak mengandung alkohol yang dapat memicu berkembangnya sel tumor jinak.

Makanan panggang atau gorengan 
Bagi penderita penyakit tumor jinak payudara sebaiknya tidak mengonsumsi makanan yang di panggang atau yang di goreng. Karena mengandung lemak jenuh dan kolesterol yang dapat memperbanyak sel tumor jinak payudara.

Kacang Kedelai
Kacang kedelai sangat tidak dianjurkan untuk penderita penyakit tumor jinak payudara karena kandungan senyawa fitoestrogen yang dapat memicu estrogen dan xenoestrogen dalam tubuh akan memperburuk tumor jinak payudara.

Makanan yang diolah dengan wadah plastik (Microwave)
Makanan yang dibuat dengan jalan diolah dengan media wadah plastik sangat tidak baik untuk penderita penyakit tumor jinak, karena bukan tidak mungkin kandungan partikel yang terdapat pada plastik tersebut masih tertempel pada makanan, karena kandungan plastik tersebut dapat merusak jaringan, terutama pada jaringan penyakit tumor Anda.

Makanan instan dan dalam kemasan
Makanan instan atau siap saji dalam kemasan sangat tidak di anjurkan karenakan makan tersebut mengandung bahan pengawet yang sangat tinggi, dimana zat pengawet tersebut dapat memperburuk penyakit tumor jinak payudara Anda. Makanan tersebut seperti mie instan, burger, sarden, minuman susu dalam kaleng dan masih banyak lagi.

Sea Food
Dan yang terakhir yang tidak boleh di konsumsi para penderita tumor jinak payudara adalah makanan laut atau seafood, karena makanan tersebut mengandung mineral yang dapat memperburuk penyakit tumor jinak payudara.

Itulah beberapa pantangan makanan untuk penderita tumor jinak payudara yang harus Anda hindari untuk mempercepat pemulihan tumor jinak payudara Anda. (Berbagai Sumber)

Pantangan Makanan Untuk Penderita Tumor Jinak Payudara

No comments

Powered by Blogger.