Kita Semua Adalah Penulis
KEBAJIKAN ( De 德 ) - Semua orang adalah penulis. Selama manusia hidup di dunia, di situlah dia menulis. Dia menulis catatan amalnya melalui perbuatannya.
Jika dia melakukan amal baik, tentunya dia mencatat di dalam catatan amalannya sedang berbuat amal baik. Begitu pula dengan orang yang melakukan kejahatan, dia menuliskan sendiri kejahatannya di dalam buku catatan tersebut.
Hidup ini adalah pilihan. Kita diberi kehendak bebas oleh Tuhan untuk memilih. Apakah kita memilih untuk selalu taat kepada-Nya, atau kita malah menjauhi-Nya.
Sebagai “penulis”, kita juga bebas untuk menuliskan kejahatan atau kebaikan pada catatan amalan kita. Untuk orang-orang yang taat kepada Tuhan tentu dia menjadi orang yang bahagia, karena dia menuliskan cerita yang bagus di dalam catatan amalannya.
Memang pada kenyataannya, yang menulis catatan amalan itu adalah para malaikat yang ditugaskan oleh Tuhan. Akan tetapi, yang membuat malaikat menulis tersebut adalah perbuatan kita sendiri. Ketika kita bilang A, maka malaikat akan menulis A. Jika kita melakukan perbuatan B, maka malaikat juga akan menuliskan sesuai dengan kejadian sebenarnya.
Kita semua adalah penulis di dalam catatan amal masing-masing. Ada yang berhasil membuat “cerita indah” sehingga Tuhan memasukkannya ke dalam surga, ada pula yang gagal sehingga dia dimasukkan ke neraka.
Indah atau jeleknya “tulisan” yang kita buat dalam catatan amal tergantung kepada diri kita sebagai penulisnya. Kita bebas menggerakkan “pena” untuk menuliskan apapun di dalam buku catatan tersebut. Akan tetapi, setiap yang kita pilih tentunya ada konsekuensi yang harus kita jalani.
Nah sobat, Tuliskan “cerita indah” dengan sebaik-baik amalan, agar kita mendapat sebenar-benarnya kebahagiaan (surga).
Semoga Bermanfaat..
Tetaplah bersemangat!
Teruslah bertumbuh!
Teruslah belajar!
Salam kebajikan (Lily)
No comments