Header Ads

Cara Super Mencari Ide Menulis Artikel

ide super  Halo kawan blogger semua, apa kabar? Semoga baik dan sehat ya. Dalam kesempatan kali ini, saya akan memberikan cara yang super untuk mencari ide menulis artikel. Kehilangan ide dalam menulis artikel memang kendala besar bagi para blogger.

  Jika tidak ada ide, artikel tidak akan jadi. Jika artikel tidak jadi, kita kehilangan pengunjung. Karena itu kawan, ikuti terus acara mario teguh golden ways. Eh,, salah saya, maksudnya ikuti terus cara super dalam artikel ini.

  Oke, kita lanjutkan artikelnya. Kawan semua, saya ingin membagi sedikit pengalaman saya nih. Waktu mencari tips-tips blogging di paman google, saya melihat ada blog yang nama blognya ada tulisan copas. Saya penasaran deh, lalu mengunjungi blog tersebut. Ternyata, semua artikelnya hasil copas.

  Saya pun prihatin dengan blog tersebut. Mengapa? Karena blogger tersebut tidak punya semangat dalam menulis artikel. Dia hanya copas,copas, dan copas. Itu menandakan ia tidak kreatif dan malas. Akhirnya, bakat penulisannya tidak berkembang deh. Jadi, cobalah menulis dengan ide sendiri, karena mempunyai ciri khas, bakat menulis akan berkembang, serta merasa senang karena berhasil menulis artikel karya sendiri, itu perasaan saya.

  Tapi, bagaimana jika kehabisan ide menulis artikel? Tenang kawan blogger semua, saya punya tips super untuk mengatasinya. Kawan hanya perlu mengikuti tips-tips sebagai berikut:

1.Menjaga Kesehatan

olahraga menjaga kesehatan Menjaga kesehatan memang bagus untuk mencari ide. Karena jika sehat, badan lebih segar dan akhirnya kita dapat menghasilkan ide-ide super dalam menulis artikel. Jadi, biasakanlah hidup sehat. Agar tidak pusing-pusing mencari cara hidup sehat, baca saja caranya di artikel saya, tips jitu menjaga kesehatan.




2.Blogwalking

blogwalking Blogwalking artinya mengunjungi blog orang lain. Blogwalking merupakan cara jitu mencari ide menulis yang masih digunakan para blogger sampai sekarang. Karena dengan melihat beberapa posting artikelnya, kita bisa mendapatkan ide yang bisa dituangkan untuk menulis artikel. Tapi, itu  bukan copas lho, kalau copas kita meniru seluruh posting sampai kata-katanya pun sama. Tetapi, jika blogwalking kita hanya mengambil beberapa intinya dan menulis dengan bahasa sendiri.

 Untuk blogwalking, kunjungilah blog yang memiliki topik yang sama dengan blog kawan. Misalnya, blog kawan membahas seputar blog, maka carilah blog yang membahas blog. Blogwalking juga bisa memberikan tali silaturahmi. Jadi, tunggu apa lagi, blogwalking saja!

 

3.Membaca Buku 

rajin membaca Membaca buku merupakan cara super yang selanjutnya. Membaca buku merupakan cara untuk mencari ide menulis artikel. Jadi, usahakan membaca buku di waku senggang dengan pergi ke perpustakaan ataupun membeli di tokobuku terdekat. 

 Saya pun sering mendapatkan ide dengan membaca buku. Baik dalam menulis artikel, puisi, ataupun membuat pidato. Karena itu, rajinlah membaca buku, karena buku gudang ilmu.

 


4.Rajin Bertanya

rajin bertanya Rajin bertanya, merupakan cara yang sangat ampuh untuk mendapatkan ide menulis. Dengan bertanya, kita bisa mendapatkan pengetahuan baru yang bisa ditulis di blog. Bertanyalah kepada siapa saja, siapa tahu mereka bisa memberikan ide-ide segar untuk menulis.

 Saya juga selalu bertanya jika ada hal yang tidak diketahui. Seperti tentang blog, seo, dll. Dengan itu, saya memiliki pengetahuan baru yang bisa saya berikan pada para pembaca lain. Saya juga punya info lho, bagi para blogger yang ingin bertanya seputar internet marketing, blog, dan seo. Bisa bertanya di http://jefferlysuperclub.com/hubungi-kami/ . Jadi, rajin-rajinlah bertanya karena bertanya itu gudangnya solusi.


5.Selalu Belajar dan Berdoa

terus belajar disertai doa  Belajar dan berdoa merupakan hal yang tidak bisa dipisahkan dalam usaha kita. Jika kita terus belajar, maka hasilnya pasti akan tercapai. Tapi, jangan lupa untuk berdoa. Karena belajar tanpa berdoa hanya akan menjadi sia-sia. 

 Jadi, dalam mempelajari suatu hal, jangan hanya terus menerus belajar. Kita juga harus berdoa kepada tuhan agar bisa mencapai tujuan. Begitupun dalam blogging, jangan hanya terus menerus blogging dan lupa waktu untuk beribadah. Jika telah tiba waktunya beribadah, segeralah beribadah.




6.Pantang Menyerah

  Pantang menyerah merupakan sikap yang harus ada dalam setiap blogger. Jika kita mudah menyerah, maka tujuan tak akan tercapai. Apalagi saat mencari ide kita tidak mendapatkan ide, lalu menyerah. Itu merupakan kesalahan fatal. Ingat, kegagalan merupakan kemenangan yang tertunda. Jadi, bagi para blogger, hal penting ang harus ada dalam jiwa adalah pantang menyerah.

 Nah kawan, mungkin hanya sekian yang dapat saya sampaikan dalam posting cara super mencari ide menulis artikel ini. Terima kasih sudah membaca dan semoga bermanfaat. Jika ada pertanyaan, kritikan, tambahan, dll. Silahkan berkomentar. Saya juga mengharapkan peran kawan untuk mempromosikan blog ini dengan mengklik logo facebook/twitter dibawah postingan dan membagikannya. Happy Blogging.




 


No comments

Powered by Blogger.